Saturday, August 23, 2008

Klise-klise film China, India, Jepang & Indonesia

Film China (Kung-Fu)

1. Menjadi orangtua sang jagoan selalu bernasib sial dan biasanya selalu dibunuh oleh musuh saat si jagoan masih muda, dan si jagoan akan jadi yatim piatu terus belajar ilmu silat dan balas dendam, dstnya.

2. Ketika seseorang terluka berat dan sekarat, ia selalu berhasil bertahan hidup dan mengucapkan beberapa kalimat untuk mengungkapkan si pembunuh sebelum kepalanya terkulai dan menyatakan dirinya telah benar-benar mati.

3. Orang-orang yang mahir kungfu mampu terbang ke atas atap, ke atas pohon dan menempuh jarak jauh tanpa berkeringat. Namun saat berjalan ke kota dan desa-desa mereka tetap harus berjalan kaki atau menunggang kuda.

4. Sang jagoan tak perlu bekerja untukMendapatkan uang, namun selalu memiliki Uang Emas Dan perak untuk membayar makanan mereka. (Minta jatah preman kali ye....)

5. Sang jagoan dan sang penjahat akan saling bertemu walaupun negara mereka sangat luas dan tak peduli di manapun mereka berada. (padahal Belon Ada HP)

6. Menyembuhkan luka dalam di tubuh cukup dengan duduk bersilang kaki, telapak tangan di lutut dan asap keluar dari kepala.

7. Mereka bisa menyimpan banyak barang di Baju lengan panjang mereka Dan tak pernah menjatuhkannya. Terutama sedemikian banyak logam-logam emas....dan botol-botol obat penyembuh berbagai racun

8. Jagoan pasti jago minum arak, apalagi sedang kesel/marah, sekali minum bisa berdrum2 (5-10 drum) kayak Jacky Chan Pendekar Mabuk.

9. Sebelum mati, sang guru bisa mentransfer tenaga dalam ke muridnya hanya dengan menempelkan telapak tangan ke pundak is murid begitu gampang dan cepat bahkan mengalahkan kecepatan USB cable, infra red dan bluetooth jaman sekarang

10. Hebatnya kalo wanita mengenakan kostum pria, dan suaranya suara wanita, namun orang-orang bahkan pendekar pria tidak sadar bahwa itu seorang wanita, harus melalui proses tak sengaja, seperti menyentuh dada si wanita baru pendekarnya sadar.

Film India

1. Seorang pria tidak akan merasa sakit saat melakukan perkelahian sengit namun akan mengaduh sakit saat seorang wanita berusaha membersihkan lukanya.

2. Tokoh jagoannya tak pernah jatuh cinta pada jagoan wanita kecuali sebelumnya mereka menari-nari di bawah hujan.

3. Sekali dipakai make-upnya tidak pernah luntur, saat hujan ataupun saat lainnya.

4. Dua orang kekasih bisa menari-nari ditengah lapang, dan entah dari mana 100 orang lainnya akan muncul dari antah berantah dan bergabung menari bersama mereka. (penari latar Michael Jackson aja kalah banyak)

5. Pada babak akhir, sang jagoan akan menemukan bahwa tokoh jahat yang dilawannya sebenarnya adalah saudara kandungnya, wanita tua yang mencarinya adalah ibunya, dan kepala Inspektur adalah ayahnya serta sang hakim adalah pamannya dan seterusnya.

6. Kata-kata Inggris yang biasanya muncul adalah (biasanya diucapkan keras2 di antara kalimat) No Problem!, My God!, Get Out!, Shut-up!, Impossible!, Please forgive me!

7. Mereka berguling-guling dan berputar-putar sambil bernyanyi dan muncul lagi dengan pakaian berbeda.

8. Mereka bisa berlari mengelilingi pohon kelapa, bernyanyi, saling memandang dan memalingkan muka menggoda dan berganti pakaian pada waktu yang sama tanpa menarik nafas....

9. Jagoan gak boleh liat pohon dan tiang listrik, pasti joget dulu muter2 dan tiba-tiba wanitanya muncul, gak heran film India minimal pasti 3 jam Bisa lebih gak rugi sih.

10. Airmata sang jagoan dan si wanita gampang mengucur bak keran air, tapi cepat juga kering dan langsung joget mbok, BRAVO...

Film Jepang (Giant Mecha, Sentai, Metal Heroes, dll)

1. Biasanya kalo jagoannya mau berubah wujud, si musuh nunggu dulu sampe si jagoan bener2 berubah wujud secara sempurna - kayak pesawat mau mendarat aja, sampe sempurna - mungkin si musuh memang gentlemen, gak mau nyerang si jagoan yang tengah lagi berubah wujud.

2. Kalo anak buah musuh suka nyerang jagoan secara gerombolan alias maen keroyokan, tapi anehnya selalu kalah, padahal bisa satu kompi ato lebih. Dan lucunya lagi kalo berkelahi, si pengeroyok gak suka nyerang dari belakang jagoan, ya itu tadi biar gentle kali yah!

3. Biasanya si musuh ternyata sodara kandung si jagoan, dan itu baru ketauan saat akhir episode - telenovela banget yah hehehe

4. Kalo lagi berantem, si musuh udah ngeluarin semua senjatanya, dan si jagoan tetap selamat, paling2 jatuh doang tapi bangkit lagi, tapi giliran si jagoan ngeluarin satu (catet : satu) senjata, si musuh langsung terkapar !

5. Lokasi berantemnya dipilih di tempat yang terbuka kayak di lapangan, di pelabuhan, di padang rumput, padahal saat ketemu musuhnya pertama kali, si jagoan lagi bukan berada di lokasi tersebut !

6. Kalo jagoannya berkelompok, kayak Gogle V, Voltus, Power Rangers, ceweknya mesti hanya satu personel, sisanya cowok semua. Gak pernah denger ada cewek semua, ato ceweknya empat, cowoknya satu, mungkin ntar kasian cowoknya kali ya jadi andalan terus hehehe

7. Si musuh suka nyerang penduduk lokal secara tiba-tiba, baru lah si jagoan muncul, kenapa gak jagoan dulu yang muncul baru musuh nyerang?

8. Bila jagoannya berupa raksasa, tiap berantem dengan musuhnya yang raksasa juga, selalu merusak bangunan2 yang ada, tapi anehnya gak ada yang komplain, penduduknya adem ayem aja..

9. Biasanya kalo ada anggota keluarga jagoan yang mati karena perbuatan musuh, jagoan akan membalas dendam, gak pake lapor2 ke pihak berwajib hehehe

10. Biasanya kalo jagoannya berkelompok, ada satu anak kecil, umumnya sih adik kandung dari si anggota kelompok jagoan itu.

Film Indonesia

1. Umumnya kalo yang kaya punya anak cewek tunggal, atau sepasang anak cewek-cowok, jarang ditampilan punya anak sampe tiga ke atas, apalagi tujuh anak !

2. Ortu yang orang kaya ini umumnya suka jodoh2in anaknya ke orang lain yang berasal dari keluarga kaya juga.

3. Saat makan malam/pagi, biasanya bersama istrinya, anaknya, menggunakan sendok-garpu, lauknya berlimpah, buah2an yang komplit, beserta es jeruk.

4. Yang jadi orang jahat, biasanya orang yang matanya suka melotot, dan ketawa yang menyeramkan.

5. Kalo mau ngekiss pacar ato istri, paling2 cuman kening doang, mau cium bibir, takut kena protes MUI.

6. Kalo cewek yang jalan sendirian pasti digoda penjahat bergerombol yang suka ketawa keras.

7. Polisi yang ditampilkan umumnya berpangkat ipda (garis satu) sampe kapten (garis tiga), gak pernah sampe pangkat jenderal yang dipake

8. Kendaraan yang dipake si kaya biasanya kalo gak mercy, BMW, ato audy

9. Kalo sinetron silat, si cewek suka pake kemben, dan tiap berkelahi pasti pake loncat2 setinggi pohon gitu deh dan ada asap2nya gitu, padahal ga ada motor disitu

10. Kalo sinetron anak sekolahan, umumnya si murid suka berpakaian seenaknya, bajunya suka ga dimasukin, ada yang gondrong, ada yang pake rok diatas lutut, pake lipstik, semakin dia tokoh utama, semakin gak tertib pakaian sekolahnya.

11. Yang jadi ibu guru, umumnya memakai kacamata, agak gemuk, dan suka galak (jadi inget jaman sekolah dulu)

12. Pasti ada adegan di diskotik, entah itu sinetron remaja, entah itu sinetron horor, sampe sinetron religi.

13. Kadang ada cerita asmara , tapi kalo episodenya kepanjangan, suka diselipin adegan hantu.

14. Kalo adegan tabrakan, umumnya mobil yang berhenti mendadak tau2 si korban dah terkapar dengan kepala berdarah, tapi kita gak liat tabrakannya gimana.

15. Motor yang suka dipake biasanya motor gede, dan kadang-kadang ada yg gak pake helm standar, mana nih pak polantasnya?

16. Pembantu umumnya suka gantungin handuk kecil di bahu, dan duduk di lantai tiap ngobrol ama majikan yang duduk di sofa.

17. Kalo ada adegan lagi telponan, pasti penontonnya mendengar suara si penelpon

18. Yang jadi dokter, umumnya cowok yang masih muda, berpakaian putih, dan berkacamata.

19. Makin sering ada adegan menampar, entah itu ortu menampar anaknya, cowok menampar pacarnya, cewe menampar cowoknya, majikan menampar pembantunya, dll

20. Ustadnya biasanya orang tua yang bisa berkelahi kalo menghadapi setan ato orang jahat.

21. Kalo ceritanya remaja pasti ada rebutan lawan jenis (kecuali coklat stroberi ) -> rockQ

22. Pemeran utama wanita selalu bermakeup tebal... nggak peduli waktu membukakan pintu saat ada orang membuntikan bel di tengah malan atau lagi terkapar sakit di rumah sakit.....(sinetron) -> goldeagle

Jangan Berbuka Puasa Dengan Yang Manis

5239

Di bulan puasa itu, sering kita dengar kalimat Berbuka puasalah dengan makanan atau minuman yang manis; katanya. Konon, itu dicontohkan Rasulullah saw. Benarkah demikian?

Dari Anas bin Malik ia berkata : Adalah Rasulullah berbuka dengan Rutab (kurma yang lembek) sebelum shalat, jika tidak terdapat Rutab, maka beliau berbuka dengan Tamr (kurma kering), maka jika tidak ada kurma kering beliau meneguk air. (Hadits riwayat Ahmad dan Abu Dawud) Nabi Muhammad Saw berkata : Apabila berbuka salah satu kamu, maka hendaklah berbuka dengan kurma. Andaikan kamu tidak memperolehnya, maka berbukalah dengan air, maka sesungguhnya air itu suci. Nah. Rasulullah berbuka dengan kurma. Kalau tidak mendapat kurma, beliau berbuka puasa dengan air. Samakah kurma dengan yang manis-manis ? Tidak !

Kurma, adalah karbohidrat kompleks (complex carbohydrate) . Sebaliknya, gula yang terdapat dalam makanan atau minuman yang manis-manis yang biasa kita konsumsi sebagai makanan berbuka puasa, adalah karbohidrat sederhana (simple carbohydrate) .

Darimana asalnya sebuah kebiasaan berbuka dengan yang manis? Tidak jelas. Malah berkembang jadi waham/faham umum di masyarakat, seakan-akan berbuka puasa dengan makanan atau minuman yang manis adalah sunnah Nabi. Sebenarnya tidak demikian. Bahkan sebenarnya berbuka puasa dengan makanan manis-manis yang penuh dengan gula (karbohidrat sederhana) justru merusak kesehatan.

Dari dulu saya tergelitik tentang hal ini, bahwa berbuka puasa disunnahkan minum atau makan yang manis-manis. Sependek ingatan saya, Rasulullah mencontohkan buka puasa dengan kurma atau air putih, bukan yang manis-manis. Kurma, dalam kondisi asli, justru tidak terlalu manis. Kurma segar merupakan buah yang bernutrisi sangat tinggi tapi berkalori rendah, sehingga tidak menggemukkan (data di sini dan di sini). Tapi kurma yang didatangkan ke Indonesia dalam kemasan-kemasan di bulan Ramadhan sudah berupa manisan kurma, bukan lagi kurma segar. Manisan kurma ini justru ditambah kandungan gula yang berlipat-lipat kadarnya agar awet dalam perjalanan ekspornya. Sangat jarang kita menemukan kurma impor yang masih asli dan belum berupa manisan. Kalaupun ada, sangat mungkin harganya menjadi sangat mahal.

Kenapa berbuka puasa dengan yang manis justru merusak kesehatan?

Ketika berpuasa, kadar gula darah kita menurun. Kurma, sebagaimana yang dicontohkan Rasulullah, adalah karbohidrat kompleks, bukan gula (karbohidrat sederhana). Karbohidrat kompleks, untuk menjadi glikogen, perlu diproses sehingga makan waktu. Sebaliknya, kalau makan yang manis-manis, kadar gula darah akan melonjak naik, langsung. Bum. Sangat tidak sehat. Kalau karbohidrat kompleks seperti kurma asli, naiknya pelan-pelan.

Mari kita bicara indeks glikemik (glycemic index/GI) saja. Glycemic Index (GI) adalah laju perubahan makanan diubah menjadi gula dalam tubuh. Makin tinggi glikemik indeks dalam makanan, makin cepat makanan itu dirubah menjadi gula, dengan demikian tubuh makin cepat pula menghasilkan respons insulin.

Para praktisi fitness atau pengambil gaya hidup sehat, akan sangat menghindari makanan yang memiliki indeks glikemik yang tinggi. Sebisa mungkin mereka akan makan makanan yang indeks glikemiknya rendah. Kenapa? Karena makin tinggi respons insulin tubuh, maka tubuh makin menimbun lemak. Penimbunan lemak tubuh adalah yang paling dihindari mereka.

Nah, kalau habis perut kosong seharian, lalu langsung dibanjiri dengan gula (makanan yang sangat-sangat tinggi indeks glikemiknya) , sehingga respon insulin dalam tubuh langsung melonjak. Dengan demikian, tubuh akan sangat cepat merespon untuk menimbun lemak.

Saya pernah bertanya tentang hal ini kepada seorang sufi yang diberi Allah ilmu tentang urusan kesehatan jasad manusia. Kata Beliau, bila berbuka puasa, jangan makan apa-apa dulu. Minum air putih segelas, lalu sholat maghrib. Setelah shalat, makan nasi seperti biasa. Jangan pernah makan yang manis-manis, karena merusak badan dan bikin penyakit. Itu jawaban beliau. Kenapa bukan kurma? Sebab kemungkinan besar, kurma yang ada di Indonesia adalah manisan kurma, bukan kurma asli. Manisan kurma kandungan gulanya sudah jauh berlipat-lipat banyaknya.

Kenapa nasi? Lha, nasi adalah karbohidrat kompleks. Perlu waktu untuk diproses dalam tubuh, sehingga respon insulin dalam tubuh juga tidak melonjak. Karena respon insulin tidak tinggi, maka kecenderungan tubuh untuk menabung lemak juga rendah.

Inilah sebabnya, banyak sekali orang di bulan puasa yang justru lemaknya bertambah di daerah-daerah penimbunan lemak: perut, pinggang, bokong, paha, belakang lengan, pipi, dan sebagainya. Itu karena langsung membanjiri tubuh dengan insulin, melalui makan yang manis-manis, sehingga tubuh menimbun lemak, padahal otot sedang mengecil karena puasa.

Sumber:
http://tausyiah275.blogsome.com/2007/09/14/bukan-hoax-jangan-berbuka-puasa-dengan-yang-manis/
http://roniwahyu.wordpress.com/2007/09/05/jelang-ramadhan-jangan-berbuka-puasa-dengan-yang-manis/

Air Liur Anjing Penyebab Berbagai Penyakit

Air Liur Anjing Penyebab Berbagai Penyakit
Rabu, 14 November 2007

Persatuan Dokter Ahli Kesehatan Anak Jerman di Munich, mengumumkan bahaya air liur anjing. Tapi Islam sudah lebih awal memperingatkannya

Anjing Hidayatullah.com--Para ulama ahli fikih sangat cekatan dalam melakukan pencegahan-pencegahan terhadap berbagai jenis penyakit yang disebabkan air liur anjing. Kulit yang terkena liur itu harus dibasuh tujuh kali dan salah-satunya dicampur dengan tanah dan sabun.

Persatuan Dokter Ahli Kesehatan Anak Jerman di Munich, Senin (12/11) kemarin, mengumumkan kembali bahaya saliva atau air liur anjing. Dikatakan air liur itu mengandung berbagai jenis bakteri yang dapat menimbulkan berbagai penyakit pula karena dapat masuk ke dalam tubuh.

Dikatakan, luka akibat gigitan anjing, sekecil apapun yang terjadi pada anak-anak, harus segera ditangani oleh dokter. Setelah luka tersebut mulai mereda (berhenti pendarahannya) maka luka tersebut sebaiknya dibasuh dengan air hangat-hangat kuku dan ditutup dengan kompres steril.

“Kebanyakan dari luka akibat gigitan anjing merobek jaringan kulit sehingga harus mendapatkan perawatan seorang dokter," kata dokter ahli kesehatan anak Thomas Fendel seperti dikutip kantor berita Antara.

Sekitar 15 persen dari luka akibat gigitan anjing mengakibatkan infeksi dan hal itu bergantung kepada seberapa parahnya luka yang diakibatkan oleh gigitan hewan carnivora tersebut, serta kekebalan tubuh si anak yang dapat berbeda satu sama lainnya dan tingkat atau jumlah kotoran yang masuk kedalam luka tersebut.

Karena hal beresiko tersebut, maka seorang anak yang di gigit oleh seekor anjing harus pula menjalani suntikan anti-tetanus yang diulang dan diperbarui. Para orang tua dihimbau menjauhkan anak dari gigitan anjing dan harus membawa catatan imunisasi putra atau putrinya mereka ketika membawa si anak ke dokter untuk ditangani luka akibat gigitan tersebut.

Sebelum para ahli menemukan penelitian ini, Islam sudah jelas sejak awal hukum air liur anjing. Rasulullah SAW sendiri bersabda; “Barang siapa memelihara anjing kecuali anjing untu berburu, maka amalnya setiap hari akan dikurangi dengan satu qiroth .” [ant/www.hidayatullah.com]

http://hidayatullah.com/index.php?option=com_content&task=view&id=5757&Itemid=1

Khasiat Dan Manfaat Buah-Buahan Alami Bagi Tubuh Manusia

Fruits Buah adalah salah satu jenis makanan yang memiliki kandungan gizi, vitamin dan mineral yang pada umumnya sangat baik untuk dikonsumsi setiap hari. Dibandingkan dengan suplemen obat-obatan kimia yang dijual di toko-toko, buah jauh lebih aman tanpa efek samping yang berbahaya serta dari sisi harga umumnya jauh lebih murah dibanding suplemen yang memiliki fungsi yang sama.

Di bawah ini kita dapat melihat kandungan, khasiat dan manfaat sehat dari beberapa jenis buah yang ada di bumi :

1. BUAH TOMAT (TOMATO)
- tomat mengandung vitamin A, B1 dan C.
- tomat dapat membantu membersihkan hati hati dan darah kita.
- tomat dapat mencegah beragam penyakit dan gangguan kesehatan lain seperti :
a. gusi berdarah.
b. rabun senja / kotok ayam.
c. penggumpalan darah.
d. usus buntu.
e. kanker prostat dan kanker payudara.

2. BUAH PEPAYA (PAPAYA)
- pepaya mengandung vitamin C dan provitamin A.
- pepaya dapat membantu memecah serat makanan dalam sistem pencernaan.
- pepaya dapat mebuat lancar saluran pencernaan makanan.
- pepaya dapat menanggulangi atau mengobati beragam penyakit dan gangguan kesehatan lain seperti :
a. menyembuhkan luka.
b. menghilangkan infeksi.
c. menghilangkan alergi

3. BUAH PISANG (BANANA)
- pisang mengandung vitamin A, B1, B2 dan C.
- pisang dapat membantu mengurangi asam lambung.
- pisang bisa membantu menjaga keseimbangan air dalam tubuh.
- pisang dapat menanggulangi atau mengobati beragam penyakit dan gangguan kesehatan lain seperti :
a. gangguan pada lambung.
b. penyakit jantung dan stroke
c. stress
d. menurunkan kadar koleterol dalam darah.

4. BUAH MANGGA (MANGO)
- mangga mengandung vitamin A, E dan C.
- mangga dapat bertindak sebagai disinfektan.
- mangga dapat membersihkan darah.
- mangga dapat menanggulangi atau mengobati beragam penyakit dan gangguan kesehatan lain seperti :
a. bau badan / bb / bau tubuh yang tidak enak.
b. menurunkan panas tubuh saat demam.

5. BUAH STRAWBERRY (STRAWBERRY)
- stoberi mengandung provitamin A, vitamin B1, B dan C.
- stobery mengandung antioksidan untuk melawan zat radikal bebas.
- strawbery memiliki kegunaan / fungsi kesehatan lain seperti :
a. mengobati gangguan kesehatan pada kandung kemih.
b. menjadi anti virus
c. menjadi anti kanker

6. BUAH APEL (APPLE)
- apel mengandung vitamin A, B dan C.
- aple dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
- apel mempunyai kegunaan / fungsi kesehatan lain seperti :
a. menjadi zat anti kanker.
b. mengurangi nafsu makan yang terlalu besar.

7. BUAH JERUK (ORANGE)
- jeruk mengandung vitamin A, B1, B2 dan C.
- jeruk mengandung antikanker bagi tubuh.
- jeruk dapat mencegah dan mengobati beragam penyakit dan gangguan kesehatan lain seperti :
a. mengobati sariawan.
b. menurunkan resiko terkena kardiovaskuler, kanker, dan katarak.

8. BUAH PEAR / PIR (PEAR)
- pear mengandung vitamin C dan provitamin A.
- pear mengandung anti oksidan yang baik untuk menjaga kesehatan.
- pear dapat mencegah beragam penyakit dan gangguan kesehatan lain seperti :
a. menurunkan demam / panas tubuh.
b. mengencerkan dan menhilangkan dahak pada batuk berdahak.

9. BUAH JAMBU BIJI MERAH / JAMBU MERAH (GUAVA)
- jambu merah mengandung vitamin C yang sangat banyak.
- jambu merah mengandung zat antioxidan dan antikanker.
- jambu merah mempunyai kegunaan / fungsi kesehatan lain seperti :
a. menurunkan kadar kolesterol darah
b. mengobati infeksi.
c. menjaga mengobati sariawan.
d. memperlancar peredaran darah.
e. melancarkan saluran pencernaan.
f. mencegah konstipasi.

10. BUAH SEMANGKA (WATERMELON)
- semangka mengandung vitamin C dan provitamin A.
- semangka dapat menjadi antialergi.
- semangka mempunyai kegunaan / fungsi kesehatan lain seperti :
seperti :
a. menurunkan kadar kolesterol.
b. mencegah dan menahan serangan jantung.

11. BUAH MELON (HONEYDEW)
- melon mengandung vitamin C dan provitamin A.
- melon mengandung zat anti kanker dan anti oksidan.
- melon mempunyai kegunaan / fungsi kesehatan lain seperti :
a. mencegah darah menggumpal.
b. membersihkan kulit.
c. menlancarkan saluran pencernaan.
d. menurunkan kadar kolestrerol.

12. BUAH WORTEL (CARROT)
- wortel kaya akan vitamin A.
- wortel baik untuk menjaga kesehatan mata.
- wortel mempunyai kegunaan / fungsi kesehatan lain seperti :
a. meningkatkan kekebalan dan ketahanan tubuh jasmani.
b. menjaga hati tetap sehat.

13. BUAH BELIMBING (STAR FRUIT)
- belimbing mengandung vitamin C dan provitamin A.
- belimbing dapat membantu memperlancar pencernaan makanan.
- belimbing mempunyai kegunaan / fungsi kesehatan lain seperti :
a. menurunkan tekanan darah.
b. menurunkan kadar / tingkat kolesterol dalam tubuh.

14. BUAH NANAS (PINEAPPLE)
- nanas mengandung vitamin B dan C.
- nanas dapat mencegah terkena serangan jantung dan stroke / struk.
- nenas dapat mengobati beragam penyakit dan gangguan kesehatan lain seperti :
a. menyembuhkan luka.
b. menyembuhkan infeksi pada saluran pencernaan.

Untuk menjadi sehat alami tanpa bahan kimia makanlah berbagai buah secukupnya setiap hari demi kesehatan badan kita yang sangat berharga.

Friday, August 22, 2008

Hukum Tato

Hukum Tato



بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ
الْحَمْدُ لِلهِ وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى رَسُوْلِ اللهِ وَبَعْدُ:
Tato di tubuh bagian manapun hukumnya haram. Berdasarkan dalil-dalil berikut ini, firman Allah Subhanahu wa Ta’ala:
وَلَأُضِلَّنَّهُمْ وَلَأُمَنِّيَنَّهُمْ وَلَآمُرَنَّهُمْ فَلَيُبَتِّكُنَّ آذَانَ اْلأَنْعَامِ وَلَآمُرَنَّهُمْ فَلَيُغَيِّرُنَّ خَلْقَ اللهِ وَمَنْ يَتَّخِذِ الشَّيْطَانَ وَلِيًّا مِنْ دُوْنِ اللهِ فَقَدْ خَسِرَ خُسْرَانًا مُبِيْنًا
“Dan aku benar-benar akan menyesatkan mereka, dan akan membangkitkan angan-angan kosong pada mereka dan akan menyuruh mereka (memotong telinga-telinga binatang ternak), lalu mereka benar-benar memotongnya, dan akan aku suruh mereka (mengubah ciptaan Allah), lalu benar-benar mereka mengubahnya. Barangsiapa yang menjadikan setan menjadi pelindung selain Allah, maka sesungguhnya ia menderita kerugian yang nyata.” (An-Nisa`: 119)

Makna mengubah ciptaan Allah Subhanahu wa Ta’ala, menurut seorang tabi’in Al-Hasan Al-Bashri rahimahullahu adalah dengan mentato. (Lihat Tafsir Ibnu Jarir Ath-Thabari, 4/285, Tafsir Ibnu Katsir, 1/569)
Dalam hadits Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam:
عَنْ عَبْدِ اللهِ قَالَ: لَعَنَ اللهُ الْوَاشِمَاتِ وَالْمُسْتَوْشِمَاتِ وَالْمُتَنَمِّصَاتِ وَالْمُتَفَلِّجَاتِ لِلْحُسْنِ الْمُغَيِّرَاتِ خَلْقَ اللهِ تَعَالَى، مَالِي لاَ أَلْعَنُ مَنْ لَعَنَ النَّبِيُّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَهُوَ فِي كِتَابِ اللهِ: {وَمَا آتَاكُمْ الرَّسُوْلُ فَخُذُوْهُ}
Dari Abdullah (bin Mas’ud) radhiyallahu 'anhu beliau mengatakan: “Allah Subhanahu wa Ta’ala melaknati perempuan-perempuan yang mentato dan yang minta ditato, yang mencabut/mencukur rambut (alis), dan yang mengikir giginya untuk memperindah. Perempuan-perempuan yang mengubah ciptaan Allah Subhanahu wa Ta’ala.”

Abdullah radhiyallahu 'anhu mengatakan: “Mengapa aku tidak melaknati orang yang dilaknati Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam sementara hal itu juga ada dalam Kitabullah: ‘Dan apa yang Rasul bawa untuk kalian maka terimalah.’ (Al-Hasyr: 7).” (Shahih, HR. Al-Bukhari no. 5931. Lihat takhrij-nya dalam kitab Adabuz Zifaf hal. 203 dan Ash-Shahihah no. 2792 karya Al-Albani rahimahullahu)

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: لَعَنَ اللهُ الْوَاصِلَةَ وَالْمُسْتَوْصِلَةَ وَالْوَاشِمَةَ وَالْمُسْتَوْشِمَةَ
Dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam beliau bersabda: “Allah Subhanahu wa Ta’ala melaknati wanita yang menyambung rambutnya, dan yang meminta untuk disambungkan, wanita yang mentato dan meminta ditatokan.” (Shahih, HR. Al-Bukhari no. 5933 dan dari sahabat Ibnu ‘Umar radhiyallahu 'anhuma no. 5937)
Berikut ini fatwa para ulama dalam masalah ini:

Fatwa Al-Lajnah Ad-Da`imah
Tanya:
Ibuku mengatakan bahwa semasa jahiliahnya sebelum tersebarluasnya ilmu, ia membuat garis di rahang bagian bawahnya. Bukan tato yang sempurna memang, akan tetapi ia membuatnya dalam keadaan tidak tahu apakah itu haram atau halal. Namun kini dia mendengar bahwa seorang wanita yang mentato itu terlaknat. Beri kami fatwa semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala membalasi anda semua dengan kebaikan.

Jawab:
Segala puji milik Allah Subhanahu wa Ta’ala satu-satu-Nya sesembahan, shalawat dan salam semoga tercurah kepada Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam, keluarga, dan para sahabatnya. Wa ba’du.
Tato itu dilarang, di bagian badan manapun, baik tato yang sempurna ataupun belum. Yang wajib dilakukan oleh ibu anda adalah menghilangkan tato tersebut jika tidak menimbulkan mudarat, dan bertaubat serta meminta ampun dari apa yang telah terjadi di masa lalu.
[Panitia tetap untuk pembahasan Ilmiyah dan Fatwa Saudi Arabia. Yang bertandatangan: Ketua: Abdul ‘Aziz bin Abdullah bin Baz. Wakil: Abdurrazzaq Afifi. Anggota: Abdullah Ghudayyan]

Fatwa Asy-Syaikh Abdul Aziz bin Abdullah bin Baz rahimahullahu
Beliau mengatakan dalam salah satu suratnya kepada peminta fatwa:
“Saya beritahukan kepada anda bahwa beliau (Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam) melaknati wanita yang menyambung rambutnya dan yang meminta untuk disambungkan, wanita yang mentato dan meminta ditatokan.
Bila dilakukan oleh seorang muslim saat dia tidak tahu hukum haramnya, atau ditato semasa dia kecil maka ia harus menghilangkannya setelah mengetahui keharamannya. Namun bila terdapat kesulitan atau mudarat dalam menghilangkannya, cukup baginya untuk bertaubat dan memohon ampun. Dan tidak mengapa yang masih ada dari tatonya di tubuhnya.” [Fatwa ini diterbitkan dari kantor beliau dengan nomor 2/218 pada tanggal 26/1/1409 H]

Fatwa Asy-Syaikh Shalih Al-Fauzan
Tanya:
Apa hukum mentato wajah dan dua tangan? Ini adalah adat kebiasaan yang ada di masyarakat kami. Dan apa yang mesti dilakukan pada seseorang yang dibuatkan tato tersebut semasa kecilnya?

Jawab:
“Tato adalah haram dan merupakan salah satu dosa besar, karena Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam melaknat Al-Wasyimah (yang mentato) dan Al-Mustausyimah (yang minta orang lain untuk mentatokan tubuhnya). Semuanya terlaknat melalui lisan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam. Dengan demikian, tato itu haram dalam Islam dan merupakan salah satu dosa besar.
Hal itu juga termasuk mengubah ciptaan Allah Subhanahu wa Ta’ala yang telah dijanjikan oleh setan di mana ia akan memerintahkan kepada orang yang menjawab seruannya dari kalangan bani Adam, sebagaimana firman Allah Subhanahu wa Ta’ala:
فَلَيُغَيِّرُنَّ خَلْقَ اللهِ
“Dan aku pasti akan memerintahkan mereka untuk mengubah ciptaan Allah.” (An-Nisa`: 119)
Maka tato adalah perkara yang tidak boleh dilakukan, tidak boleh didiamkan, dan wajib dilarang. Juga diperingatkan darinya serta diterangkan bahwa itu adalah salah satu dosa besar.
Dan orang yang dibuatkan tato, kalau itu dengan kemauannya dan dengan sukarela, maka ia berdosa dan wajib baginya untuk bertobat kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala dan agar menghilangkan tatonya bila mampu. Adapun bila itu dibuatkan tanpa melakukannya sendiri dan tanpa ridhanya, seperti jika dilakukan atasnya semasa kecil, saat belum paham, maka dosanya atas yang melakukannya. Namun bila memungkinkan untuk dihilangkan, dia wajib menghilangkannya. Tapi jika tidak mungkin maka ia dapat udzur dalam keadaan semacam ini.” (dinukil dari kumpulan fatwa beliau, Al-Muntaqa hal. 249)

Fatwa Asy-Syaikh Abdul Muhsin Al-'Abbad
Beliau mengatakan: “Tato itu haram dan bertambah keharamannya ketika seseorang menggambar sesuatu yang haram seperti hewan-hewan. Barangsiapa melakukannya lalu tahu hukumnya hendaknya beristighfar kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala. Dan jika bisa menghilangkannya tanpa menimbulkan mudarat maka semestinya itu dihilangkan.”
[Pelajaran Sunan Abi Dawud Kitab Az-Zinah, Bab La’nul wasyimah wal mustausyimah, 8/572]

Pendapat Al-Imam An-Nawawi
Beliau rahimahullahu mengatakan: “…Kalau mungkin dihilangkan dengan pengobatan maka wajib dihilangkan. Jika tidak memungkinkan kecuali dengan melukainya di mana dengan itu khawatir berisiko kehilangan anggota badannya, atau kehilangan manfaat dari anggota badan itu, atau sesuatu yang parah terjadi pada anggota badan yang tampak itu, maka tidak wajib menghilangkannya. Dan jikalau bertaubat ia tidak berdosa. Tapi kalau ia tidak mengkhawatirkan sesuatu yang tersebut tadi atau sejenisnya maka ia harus menghilangkannya. Dan ia dianggap bermaksiat dengan menundanya. Sama saja dalam hal ini semua, baik laki-laki maupun wanita.” (Syarh Shahih Muslim, 14/332. Dinukil pula ucapan ini dan disetujui dalam kitab ‘Aunul Ma’bud, 11/225, dan Nailul Authar, 6/228)

Pendapat Ibnu Hajar
Ibnu Hajar rahimahullahu mengatakan: “Membuat tato haram berdasarkan adanya laknat dalam hadits pada bab ini, … maka wajib menghilangkannya jika memungkinkan walaupun dengan melukainya. Kecuali jika takut binasa, (tertimpa) sesuatu, atau kehilangan manfaat dari anggota badannya maka boleh membiarkannya dan cukup dengan bertaubat untuk menggugurkan dosa. Dan dalam hal ini sama saja antara laki-laki dan wanita.” (Fathul Bari,10/372)

(Diterjemahkan oleh Al-Ustadz Qomar ZA)

sumber

Al Qur'an dan Ilmu Pengetahuan Modern





Ke-1.

Angin membantu penyerbukan.

Dan Kami telah meniupkan angin untuk mengawinkan (tumbuh-tumbuhan) dan Kami turunkan hujan dari langit, lalu Kami beri minum kamu dengan air itu, dan sekali-kali bukanlah kamu yang menyimpannya. [Al Hijr (15):22].

Ilmu biologi modern mengemukakan bahwa sarana pernyerbukan/perkawinan tanaman ada beberapa macam. Ada penyerbukan dengan bantuan serangga semisal lebah dan kupu-kupu, ada juga yang menggunakan bantuan angin. Angin meniupkan spora-spora tanaman dan membawanya pada tanaman lain. 1400 tahun yang lalu Al Qur'an mengemukakan fakta ilmiah tersebut yang mana ilmu Biologi tentang hal ini baru diketemukan beberapa tahun yang lalu.

Ke-2.

Di laut yang dalam tidak ada cahaya.

Atau seperti gelap gulita di lautan yang dalam, yang diliputi oleh ombak, yang di atasnya ombak (pula), di atasnya (lagi) awan; gelap gulita yang tindih-bertindih, apabila dia mengeluarkan tangannya, tiadalah dia dapat melihatnya, (dan) barang siapa yang tiada diberi cahaya (petunjuk) oleh Allah tiadalah dia mempunyai cahaya sedikit pun. [An Nuur(24):40]

Lingkungan di laut dalam digambarkan dalam buku yang berjudul oceans:

Kegelapan di laut dalam ditemukan sekitar kedalaman 200 meter dan di bawahnya. Pada kedalaman ini, hampir tidak ada cahaya. Dibawah kedalaman 1000 meter tidak ada cahaya sama sekali

Sekarang, kita mengetahui mengenai struktur umum dari laut, ciri-ciri makhluk hidup didalamnya, salinitasnya, maupun jumlah air yang terdapat didalamnya, luas permukaan dan kedalamannya. Kapal selam dan peralatan khusus, yang dikembangkan dengan tekhnologi modern, memungkinkan ilmuwan untuk mendapatkan informasi ini.

Manusia tidak dapat menyelam lebih dari 40 meter tanpa bantuan peralatan khusus. Mereka tidak dapat hidup dikedalaman tanpa bantuan, dalam bagian gelap lautan, seperti pada kedalaman 200 meter. Oleh karena itu, ilmuwan hanya baru-baru ini saja menemukan potongan informasi rinci mengenai laut. Tetapi, pernyataan "kedalaman didalam lautan" digunakan dalam Surat An-Nur 1400 tahun yang lalu. Jelas ini merupakan salah satu mukjizat Al-Qur'an bahwa informasi tersebut diberikan ketika tidak ada peralatan yang tersedia guna memungkinkan manusia menyelam ke kedalaman laut.

Disamping itu, pernyataan didalam ayat 40 surat An-Nur "...." memperlihatkan

kepada kita mukjizat yang lain dari Al-Qur'an.

Ilmuwan baru-baru ini menemukan bahwa terdapat gelombang internal, yang "terjadinya pada batas densitas atau kerapatan antara lapisan-lapizsan yang berbeda". Gelombang internal ini menutup perairan yang dalam dari laut dan samudera karena air dalam mempunyai kerapatan yang lebih tinggi daripada air di atasnya. Gelombang internal berperilaku seperti gelombang permukaan. Mereka pecah, seperti gelombang permukaan. Gelombang internal tidak dapat dilihat oleh mata manusia, tetapi dapat dideteksi dengan mempelajari suhu atau perubahan salinitas pada lokasi tertentu.

Pernyataan dalam Al-Quran persis sama seperti penjelasan diatas. Tanpa riset, kita hanya dapat melihat gelombang pada permukaan laut. Adalah tidak mungkin bagi seseorang untuk mengetahui mengenai gelombang internal di bawah laut. Tetapi, dalam surat An-Nur, Allah memberitahukan kepada kita mengenai jenis gelombang yang terjadi pada kedalaman lautan. Jelas, fakta ini, yang baru-baru ini saja ditemukan ilmuwan, sekali lagi menunjukkan bahwa Al-Qur'an merupakan firman Allah.

Ke-3.

Semakin naik kelangit semakin sedikit kadar oksigen sehingga kita sesak bernafas.

"Barangsiapa dikehendaki Allah diberi petunjuk, niscaya Allah akan melapangkan dadanya untuk berserah diri (kepada Allah). dan barangsiapa yang dikehendaki sesat, maka Allah menjadikan dadanya sempit dan sesak seolah-olah ia naik kelangit" [Al An'am 125].

Dari siapakah Muhammad saw tahu kalau kita naik kelangit akan sesak nafas kita karena kekurangan oksigen? Ayat ini turun 14 abad yang lalu yang belum ada penelitian tentang langit.

Ke-4.

Tiga kegelapan yang dilalui bayi dalam kandungan.

"Allah menciptakan kamu didalam perut Ibu mu tahap kejadian demi tahap kejadian didalam gelap yang tiga". [Az Zumar(39):6].

Dalam pameran Islam di London terpampang kaligrafi dengan tulisan ayat Al Quran tersebut, berserta terjemahannya dalam bahasa Inggris. Lalu masuklah dokter ahli bedah kandungan bangsa inggris, yang jelas tak beragama Islam. setelah melihat benda yang dipajang akhirnya ia melihat kaligrafi tersebut. Tentu ia tidak tahu huruf kaligrafi tersebut, tapi setelah membaca terjemahannya ia sungguh kagum dan heran. Sebagai ahli kandungan dia mengetahui bahwa bayi yang terdapat dalam rahim ibunya di lindungi oleh tiga lapisan selaput halus tapi kuat. selaput itu adalah Amnion membrane, Decudea membrane, dan Chorion membrane. Dokter itu terpesona karena mengetahui ayat itu turun 14 abad yang lalu, disaat bangsa Eropa dan amerika tenggelam dalam kebodohan. Dari mana Muhammad saw tahu bahwa dalam rahim ada tiga kegelapan yang harus di lewati si bayi, yaitu tiga selaput membrane tersebut?

Ke-5.

Ubun-ubun di kepala (otak) kita yang mengendalikan gerakan kita.

Ketahuilah, sungguh jika dia tidak berhenti (berbuat demikian) niscaya Kami tarik ubun-ubunnya,(yaitu) ubun-ubun orang yang mendustakan lagi durhaka. [Al -Alaq(96):15-16]

Ungkapan "(yaitu) ubun-ubun orang yang mendustakan lagi durhaka" pada ayat diatas adalah paling menarik. Riset yang dilakukan pada tahun-tahun belakangan ini mengungkapkan bahwa bagian prefrontal, yang bertanggung jawab atas manajemen fungsi-fungsi tertentu dari otak, terletak pada bagian depan tengkorak. Ilmuwan baru menemukan fungsi bagian ini, yang ditunjukkan Al-Qur'an 1400 tahun yang lalu, dalam waktu 60 tahun terakhir. Jika kita melihat pada bagian dalam tengkorak di bagian depan kepala, kita akan menemukan bagian depan dari cerebrum. Sebuah buku yang berjudul "Essentials of Anatomy and Physiology", yang mencakup hasil-hasil riset paling akhir

mengenai fungsi-fungsi bagian ini, mengatakan:

"Motivasi dan pemikiran untuk merencanakan melakukan gerakan terdapat pada bagian anterior dari frontal lobes, bagian prefrontal. Ini merupakan bagian dari cortex asosiasi....."

Buku tersebut juga mengatakan:

Dalam hubungan dengan keterlibatannya dalam gerakan, bagian prefrontal juga dianggap merupakan pusat fungsional bagi penyerangan...

Jadi, bagian cerebrum ini bertanggung jawab atas perencanaan, motivasi, dan menimbulkan perilaku baik dan berdosa, dan bertanggung jawab atas orang berbohong atau mengatakan yang benar.

Jelas bahwa pernyataan "ubun-ubun orang yang mendustakan lagi durhaka" benar-benar berhubungan dengan penjelasan diatas. Fakta ini, yang baru ditemukan ilmuwan dalam waktu 60 tahun terakhir, dinyatakan Allah dalam Al-Qur'an sejak lama.

Ke-6.

Jari jemari itu telah disusun dengan sedemikian rupa sehingga sidik jari setiap orang itu berbeda-beda.

Apakah manusia mengira, bahwa kami tidak akan mengumpulkan (kembali) tulang belulangnya? Bukan demikian, sebenarnya Kami kuasa menyusun (kembali) jari

jemarinya dengan sempurna. [Al Qiyaamah(75):4]

Penekanan pada sidik jari mempunyai arti khusus. Ini karena sidik jari setiap orang unik hanya untuknya sendiri. setiap orang yang hidup atau pernah hidup di dunia ini mempunyai sejumlah sidik jari.

Itulah sebabnya mengapa sidik jari diterima sebagai bukti identitas yang sangat penting, khusus hanya untuk pemiliknya, dan digunakan untuk tujuan ini di seluruh dunia.

Tetapi yang terpenting adalah bahwa sidik jari ini baru ditemukan pada akhir abad ke-19. sebelum itu, orang-orang menganggap sidik jari hanya sebagai lekukan biasa tanpa arti khusus. Tetapi dalam Al-Qur'an, Allah menunjukkan ujung jari, yang tidak menarik perhatian siapapun pada waktu itu, dan menunjukkan kepada kita arti pentingnya - yang pada akhirnya dipahami di zaman kita.

Ke-7.

Matahari dan bulan itu bergerak sesuai dengan orbitnya.

Dan Dialah yang telah menciptakan malam dan siang, matahari dan bulan. Masing-masing dari keduanya itu beredar di dalam garis edarnya. [Al Anbiyaa�(21):33]

Disebutkan juga pada ayat yang lain, bahwa matahari tidak statis tapi bergerak dalam orbit tertentu:

dan matahari berjalan di tempat peredarannya. Demikianlah ketetapan Yang Maha Perkasa lagi Maha Mengetahui. [Yaasiin (36):38]

Fakta-fakta yang disampaikan dalam Al-Qur'an ini telah ditemukan pada pengamatan astronomi di zaman kita. Menurut perhitungan para astronom, matahari bergerak dengan kecepatan luar biasa 7200 km/jam ke arah bintang Vega pada orbit tertentu yang disebut dengan Solar Apex. Ini berarti bahwa matahari bergerak kira-kira 17.280.000 km/hari. Bersama dengan matahari, semua planet-planet dan satelit dalam sistem gravitasi matahari juga menempuh jarak yang sama. Di samping itu, semua bintang di alam jagad raya mempunyai gerak yang sama yang terencana.

Ke-8.

Jagad raya ini penuh dengan jalur-jalur dan orbit-orbit.

Demi langit YANG MEMPUNYAI JALAN-JALAN, [Adz Dzaariyaat (51):7]

Terdapat sekitar 200 milyar galaksi di alam raya dengan hampir 200 milyar bintang didalam masing-masing galaksi. Kebanyakan dari bintang-bintang ini mempunyai planet, dan kebanyakan planet mempunyai satelit. Semua benda-benda langit ini bergerak dalam suatu orbit yang dihitung secara akurat. Selama jutaan tahun masing-masing telah "berenang" sepanjang orbitnya sendiri dalam suatu harmoni dan keteraturan yang sempurna satu sama lain. Disamping itu, banyak komet juga bergerak, pada orbit-orbit yang ditentukan untuknya. Orbit di jagad raya tidak hanya terbatas pada benda-benda langit. Galaksi juga bergerak dalam suatu kecepatan yang luar biasa dalam suatu orbit yang terhitung dan terencana. Selama gerakan ini, tidak satupun dari benda-benda

langit ini, yang melintasi satu sama lain atau berbenturan satu sama lain. Tentu saja ketika Al-Qur'an diwahyukan, manusia tidak memiliki teleskop atau tekhnologi pengamatan yang canggih untuk mengamati jutaan kilometer ruang angkasa, juga tidak mempunyai pengetahuan modern, fisika atau astronomi. Oleh karenanya, pada waktu itu tidak mungkin untuk menentukan secara ilmiah bahwa ruang angkasa penuh dengan "jalur dan orbit" sebagaimana dinyatakan dalam ayat ini. Tetapi, ini dinyatakan secara terbuka di Al-Qur'an yang diwahyukan pada waktu itu, karena Al-Qur'an merupakan firman Allah.

Ke-9.

Jagad raya itu terus mengembang.

Dan langit itu Kami bangun dengan kekuasaan (Kami) dan sesungguhnya KAMI BENAR-BENAR MELUASKANNYA. [Adz Dzaariyaat (51):47]

Kata "langit" sebagai mana dinyatakan dalam ayat ini, digunakan di berbagai tempat dalam Al-Qur'an dengan arti ruang dan jagad raya. Sekali lagi disini, kata tersebut digunakan dalam arti ini. Dengan kata lain, didalam Al-Qur'an diwahyukan bahwa jagad raya ini "berkembang". Dan ini merupakan kesimpulan sebenarnya yang telah dicapai oleh ilmu pengetahuan sekarang. Sampai awal abad 20, satu-satunya pandangan yang berlaku di dunia Ilmu Pengetahuan adalah bahwa "jagad raya mempunyai sifat yang konstan dan telah ada sejak waktu yang tidak terbatas". Tetapi riset, pengamatan, dan perhitungan yang dilakukan dengan tekhnologi modern, telah mengungkapkan bahwa jagad raya sebenarnya telah dimulai diciptakan, dan terus "berkembang".

Pada awal abad ke-20, ahli fisika Rusia yang bernama Alexander Friedman dan ahli kosmologi Belgia yang bernama Georges Lemaitre secara teoritis menghitung bahwa jagad raya ini selalu dalam keadaan bergerak dan berkembang. Fakta ini dibuktikan juga oleh data observasi pada tahun 1929. ketika mengamati langit dengan teleskop, Edwin Hubble, ahli astronomi Amerika, menemukan bahwa bintang-bintang dan galaksi terus menerus bergerak menjauh satu sama lain. Sebuah jagad raya dimana ia bergerak menjauh dari yang lainnya menunjukkan suatu jagad raya yang terus menerus berkembang.

Fakta ini dijelaskan dalam Al-Qur'an ketika masih belum ada orang yang mengetahuinya. Ini karena Al-Qur'an merupakan firman Allah, Pencipta, dan Penguasa seluruh alam. Stephen Hawking (pengarang 'A Brief History of Time') menyatakan: 'The universe is not static, as had previously been thought, it is expanding'.

Ke-10.

Langit mempunyai fungsi yang penting bagi kelangsungan hidup di bumi

Dan Kami menjadikan langit itu sebagai ATAP YANG TERPELIHARA, sedang mereka berpaling dari segala tanda-tanda (kekuasaan Allah) yang terdapat padanya. [Al Anbiyaa� (21):32]

Ciri langit ini telah dibuktikan oleh riset ilmiah yang dilakukan pada abad ke-20.

Atmosfer yang mengelilingi bumi mempunyai fungsi yang sangat penting bagi kelangsungan hidup. Sambil menghancurkan banyak meteor-meteor besar dan kecil ketika mencapai bumi, atmosfer ini mencegahnya jatuh ke bumi dan merusak makhluk hidup. Disamping itu, atmosfer menyaring berkas sinar yang datang dari ruang angkasa yang berbahaya bagi makhluk hidup. Yang menarik, atmosfer hanya membiarkan sinar-sinar dekat ultra violet, dan gelombang radio. Semua radiasi ini penting bagi kehidupan. Berkas sinar dekat ultra violet, yang hanya sebagian masuk kedalam atmosfer sangat penting bagi fotosintesis tumbuhan dan kelangsungan hidup semua makhluk hidup. Sebagian besar berkas ultra violet yang intens yang dipancarkan dari matahari disaring oleh lapisan ozon atmosfer dan hanya sebagian kecil saja dari spektrum ultra violet yang sampai ke bumi. Fungsi perlindungan atmosfer tidak hanya sampai disini. Atmosfer juga

melindungi bumi dari dinginnya luar angkasa yang membekukan yaitu sekitar minus 270 derajat celcius..Bukan hanya atmosfer yang melindungi bumi dari efek yang berbahaya ini. Disamping atmosfer, Sabuk Van Allen, sebuah lapisan yang disebabkan oleh medan megnaetik bumi, juga berfungsi sebagai pelindung terhadap radiasi yang berbahaya yang mengancam planet kita. Radiasi ini, yang terus menerus dipancarkan oleh matahari dan bintang-bintang lain, sangat mematikan terhadap makhluk hidup. Apabila tidak ada Sabuk Van Allen, ledakan yang hebat dari energi yang disebut dengan solar flares yang sering kali terjadi pada matahari akan menghancurkan semua kehidupan di muka bumi.

Doktor Hugh Ross mengatakan sesuatu yang penting mengenai Sabuk Van Allen bagi kehidupan kita:

Sebenarnya, bumi mempunyai kepadatan yang paling tinggi diantara planet didalam sistem solar kita. Inti besar yang terdiri dari nikel dan besi bertanggung jawab atas medan magnet kita yang besar. Medan magnet ini menghasilkan pelindung radiasi Van Allen, yang melindungi bumi dari bombardir radiasi. Apabila pelindung ini tidak ada, kehidupan tidak akan mungkin ada diatas bumi. Satu-satunya planet lain yang berbatu yang mempunyai medan magnet adalah Mercurius -tetapi kekuatan medannya 100 kali lebih lemah dari dari kekuatan medan magnet bumi. Bahkan Venus, saudara planet kita, tidak mempunyai medan magnet sama sekali. Pelindung radiasi Van Allen merupakan suatu rancangan yang unik pada bumi

Energi yang dipancarkan dalam salah satu ledakan saja yang terdeteksi pada tahun-tahun terakhir dihitung ekuivalen dengan deteksi 100 juta bom atom yang sama yang dijatuhkan di Hiroshima. Lima puluh delapan jam setelah ledakan, diamati bahwa jarum magnetik kompas menunjukkan gerakan yang luar biasa dan 250 km diatas atmosfer bumi, suhu meningkat diatas 2500 derajat celcius.

Singkatnya, suatu sistem yang sempurna bekerja diatas bumi kita. Dia mengelilingi bumi dan melindungi bumi kita dari ancaman eksternal. Para ilmuwan baru-baru ini saja mengetahui, tetapi di abad-abad yang lalu, Allah memberitahukan kepada kita dalam Al-Qur'an tentang fungsi atmosfer bumi sebagai suatu lapisan pelindung.

Ke-11.

Proses pembentukan hujan itu.

Bagaimana hujan terbentuk tetap masih merupakan misteri besar untuk beberapa tahun yang lalu. Hanya setelah radar cuaca ditemukan menjadi mungkin untuk menemukan tahap-tahapan bagaimana hujan terbentuk. Menurut temuan ini, pembentukan hujan terjadi dalam tiga tahapan. Pertama, bahan baku hujan naik ke udara dengan angin. Kemudian, awan-awan terbentuk, dan akhirnya muncul titik-titik hujan. Penjelasan mengenai pembentukan hujan menyebutkan dengan pasti proses ini. Dalam salah satu ayat, pembentukan ini digambarkan sebagai berikut:

Allah, Dialah yang mengirim angin, lalu angin itu menggerakkan awan dan Allah membentangkannya di langit menurut yang dikehendaki-Nya, dan menjadikannya bergumpal-gumpal; lalu kamu lihat hujan ke luar dari celah-celahnya, maka apabila hujan itu turun mengenai hamba-hamba-Nya yang dikehendaki-Nya tiba-tiba mereka menjadi gembira. [Ar Ruum (30):48]

Sekarang mari kita selidiki tiga tahapan yang dijelaskan dalam ayat tersebut secara lebih teknis.

TAHAP PERTAMA

"Allahlah yang mengirimkan angin..."

Tidak terhitung gelembung udara yang terbentuk oleh busa laut secara terus-menerus dan menyebabkan partikel-partikel air terangkat ke langit. Partikel-partikel ini, yang kaya dengan garam kemudian terbawa oleh angin dan naik ke Atmosfer. Partikel-partikel ini, yang disebut dengan Aerosol, berfungsi sebagai perangkap air dan membentuk titik-titik awan dan mengumpulkan air di setiap uap air sendiri, yang naik dari laut sebagai titik-titik kecil.

TAHAPAN KEDUA

"...yang menggerakkan awan dan Allah membentangkannya di langit menurut yang

dikehendaki-Nya, dan menjadikannya bergumpal-gumpal..."

Awan-awan terbentuk dari uap air yang mengalami kondensasi kristal garam atau partikel debu di udara karena titik-titik air pada awan ini sangat kecil (diameternya antara 0,01 dan 0,02 mm), awan-awan tersebut mengalami suspensi di udara, dan menyebar di langit. Jadi, langit tertutup dengan awan

TAHAP KETIGA

"...lalu kamu lihat hujan keluar dari celah-celahnya"

Partikel air yang mengelilingi kristal garam dan partikel debu menebal dan membentuk titik hujan, sehingga titik-titik tersebut menjadi lebih berat dari udara dan meninggalkan awan dan mulai jatuh ke tanah sebagai hujan. Sebagaimana telah kita lihat, setiap tahapan dalam pembentukan hujan diceritakan dalam ayat Al-Qur'an. Disamping itu, tahapan-tahapan ini dijelaskan secara akurat dengan urutan yang benar. Sebagaimana pada fenomena alam lainnya di Bumi, Allah memberikan penjelasan yang paling benar mengenai fenomena ini juga, dan memberitahukannya kepada orang-orang melalui Al-Qur'an sebelum ditemukannya. Dalam ayat yang lain, ada informasi yang diberikan mengenai pembentukan hujan:

Tidakkah kamu melihat bahwa Allah mengarak awan, kemudian mengumpulkan antara (bagian-bagian) nya, kemudian menjadikannya bertindih-tindih, maka kelihatanlah olehmu hujan keluar dari celah-celahnya dan Allah (juga) menurunkan (butiran-butiran) es dari langit, (yaitu) dari (gumpalan-gumpalan awan seperti) gunung-gunung, maka ditimpakan-Nya (butiran-butiran) es itu kepada siapa yang dikehendaki-Nya dan dipalingkan-Nya dari siapa yang dikehendaki-Nya. Kilauan kilat awan itu hampir-hampir menghilangkan penglihatan. [An Nuur (24):43]

Para ilmuwan yang mempelajari jenis-jenis awan menemukan hasil yang mengagetkan mengenai pembentukan awan-awan hujan. Awan hujan terbentuk dan berbentuk sesuai dengan sistem dan tahapan tertentu. Tahapan pembentukan cumulonimbus, sejenis awan hujan adalah sebagai berikut:

TAHAP PENGARAKAN:

Awan-awan terbawa, artinya mereka digerakkan oleh angin.

TAHAP PENGGABUNGAN:

Kemudian, awan-awan kecil (awan-awan cumulus) digerakkan oleh angin bersama,

yang membentuk awan yang lebih besar.

TAHAP PENUMPUKAN:

Ketika awan-awan kecil bergabung, dorongan ke atas didalam awan yang lebih besar meningkat. Dorongan ke atas dekat pusat awan lebih kuat daripada bagian pinggirnya. Dorongan ke atas ini menyebabkan badan awan bergerak secara vertikal, sehingga awan itu bertumpuk-tumpuk. Pertambahan vertikal ini menyebabkan tubuh awan masuk ke daerah yang lebih dingin di atmosfer, dimana titik-titik air dan salju terbentuk dan membesar. Ketika titik-titik air dan salju terbentuk dan membesar. Ketika titik-titik air dan salju ini menjadi terlalu berat untuk didukung dorongan ke atas, mereka mulai jatuh

dari awan sebagai hujan, salju dan lain-lain. Kita harus ingat bahwa ahli meteorologi baru-baru ini saja mengetahui rincian pembentukan awan, struktur dan fungsinya, dengan menggunakan peralatan canggih seperti pesawat, satelit, komputer dan lain-lain. Ini

jelas bahwa Allah memberikan sepotong informasi yang tidak mungkin diketahui

1400 tahun yang lalu.

Ke-12.

Madu sebagai obat yang menyembuhkan.

kemudian makanlah dari tiap-tiap (macam) buah-buahan dan tempuhlah jalan Tuhanmu yang telah dimudahkan (bagimu). Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, di dalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang memikirkan. [An Nahl (16) : 69].

Terang sekali bahwa Al Qur�an 14 abad yang lalu mengatakan bahwa didalam madu terdapat obat yang dapat menyembuhkan manusia. Hal ini ternyata sangat sesuai dengan penenlitian modern tentang madu.

From

Honey can heal wounds says Dr.Probhas Banerjee

Tuesday, January 08, 2002 08:00 IST
Our Bureau, Lucknow
A 10-year detailed clinical study carried out on 345 patients at Bannerji Biomedical Research Centre in West Bengal, using honey on different and complicated wounds has proved that honey is capable of healing various kinds of wounds. This was stated

From

Benefits of using honey are. Honey will heal all stomach ulcers and if applied on skin will heal skin ulcers. Applied on skin burns will help healing and infection. Honey will heal all burns better then available medication. Honey contains anti oxidants, multi-vitamins and demonstrates antiviral, antibacterial properties. Honey is great medicine for the skin. It is now showing great promise as a skin moisturizer. Not only does it help retain moisture, it resembles the skin's natural moisturizing factor.

Ke-13.

Dari air dijadikan segela sesuatu yang hidup.

Dan dari air Kami jadikan segala sesuatu yang hidup. Maka mengapakah mereka tiada juga beriman? (The Noble Quran, 21:30)"

"Dan Allah telah menciptakan semua jenis hewan dari air, maka sebagian dari hewan itu ada yang berjalan di atas perutnya dan sebagian berjalan dengan dua kaki, sedang sebagian (yang lain) berjalan dengan empat kaki. Allah menciptakan apa yang dikehendaki-Nya, sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu. (The Noble Quran, 24:45)"

Protoplasma merupakan zat utama pembentuk tubuh makluk hidup. Dan 80 sampai 85% protoplasma terdiri dari air. Tepat sama dengan apa yang dikatakan Al Qur�an 1400 tahun yang lalu di daerah gurun yang jarang air.

"Protoplasm is the basis of all living matter, and 'the vital power of protoplasm seems to depend on the constant presence of water' (Lowsons' Text-book of Botany, Indian Edition. London 1922, p. 23

'Living protoplasm always contains a large amount of water.' " (T.J. Parker and W.A. Haswell, Textbook of Zoology, London, 1910, Vol I. p. 15)

Ke-14.

Gunung sebagai pasak.

dan gunung-gunung sebagai pasak [An Naba� (78) : 7].

Al Qur�an menyatakan bahwa gunung-gunung sebagai pasak bagi bumi. Hal ini sangat bersesuaian dengan penemuan Geologi terbaru.

The mountains, like pegs, have deep roots embedded in the ground. (Anatomy of the Earth, Cailleux, p. 220)

Professor Emeritus Frank adalah penasehat Ilmu Pengetahuan Jimmy Carter (mantan presiden AS), dan 12 tahun menjadi President of the National Academy of Sciences, Washington, DC. Dalam bukunya yakni Earth mengatakan bahwa gunung mempunyai akar-akar didasarnya. Akar-akar ini jauh menghujam di bumi jadi gunung bagi bumi seperti pasak. Baca artikel lengkapnya disini

Ke-15.

Al Qur�an mengisyaratkan bahwa Manusia dapat melintasi penjuru langit.

"Hai jama'ah jin dan manusia,jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru langit dan bumi, maka lintasilah, kamu tidak dapat menembusnya kecuali dengan kekuatan". [Ar Rahmaan (55):33].

Isyarat Al Qur�an bahwa manusia dapat melintasi penjuru langit itu dikemukakan 1400 tahun yang lalu. Dimana tidak seorang pun manusia yang berpikir dapat menembus langit. Keinginan manusia agar dapat terbang menembus langit itu baru ada di abad ke 19. Dan pada abad 20 manusia benar-benar dapat terbang menembus langit. Tapi Al Qur�an 14 abad yang lalu sesungguhnya sudah mengisyaratkan bahwa manusia dapat terbang menembus langit dan hal itu tidak mungkin kecuali dengan kekuatan.

Ke-16.

Al Qur�an menerangkan bahwa langit dan bumi itu dulunya satu lalu dipisahkan. Teori Big bang.

Dan apakah orang-orang yang kafir tidak mengetahui bahwasanya langit dan bumi itu keduanya dahulu adalah suatu yang padu, kemudian Kami pisahkan antara keduanya. Dan dari air Kami jadikan segala sesuatu yang hidup. Maka mengapakah mereka tiada juga beriman? [Al Anbiyaa� ( ) : 30].

Tepat seperti penemuan para Ilmuwan.

Baca di :

Diambil dari : http://www.islamic-awareness.org/Quran/Science/scientists.html

1. Prof. DR. Joe Leigh Simson
Ketua Jurusan Ilmu Kebidanan dan Ginekologi dan Professor bidang Moleculer dan Genetika Manusia, Baylor College Medicine, Houston AMERIKA

Pernyataannya :
"Agama dapat menjadi petunjuk yang berhasil untuk pencarian ilmu pengetahuan. Dan agama ISLAM dapat mencapai sukses dalam hal ini. Tidak ada pertentangan antara ilmu GENETIKA dan AGAMA. Kenyataan di dalam ALQURAN yang ditunjukkan oleh ilmu pengetahuan menjadi valid. Al-Quran yang berasal dari ALLAH mendukung Ilmu Pengetahuan"
2. Prof. Marshall Johson
Guru besar Ilmu Anatomi dan Perkembangan Biologi, Universitas Thomas Jefferson, Philadelphia, Pennsylvania, AS
" Nabi Muhammad SAW sebagai buku ilmu pengetahuan dari ALLAH"
3. Prof. TVN Persaud
Ahli Anatomi, Ahli Kesehatan Anak-anak dan Ahli Ginekologi kebidanan dan Ilmu Reproduksi di Universitas Menitoba, Winnipeg, Menitoba, Kanada.
" Al-Quran adalah sebuah kitab, petunjuk, kebenaran, bukti dan kebenaran yang abadi bagi kita sampai akhir zaman"
4. Prof. Tejatat Tejasen
Ketua Jurusan Anatomi Universitas Thailand, Chiang Mai
" Semua yang tertulis didalam Al-Quran pasti sebuah kebenaran yang dapat dibuktikan"
5. Prof. Alfred Kroner
Ketua Jurusan Geologi Institute Geosciences, Universitas Johannes Guttenburg, Maintz, Jerman
" .... Metode ilmiah modern sekarang membuktikan apa yang telah dikatakan Muhammad 1400 tahun yang lalu. Al-Quran adalah buku teks ilmu pengetahuan yang simple dan sederhana untuk orang yang sederhana ( ketika zaman rasulullah ilmu pengetahuan masih minim alias belum ada tapi sekarang dibuktikan )"
6. Prof. Palmer
Ahli Geologi ternama Amerika Serikat.
" Al-Quran adalah kitab yang menakjubkan yang menggambarkan masa lalu, sekarang, dan masa depan."
7. Prof. Shroeder
Ilmuwan Kelautan dari Jerman.
" Ilmuwan itu sebenarnya hanya menegaskan apa yang tertulis di dalam Al-Quran beberapa tahun yang lalu. Para Ilmuwan sekarang hanya menemukan apa yang tekah tersebut di dalam Al-Quran sejak 1400 tahun yang lalu."
8. Prof. Yoshihide Kozai
Guru Besar Universitas Tokyo Direktur The National Astronomical Observatory,
Mikata, Tokyo, Jepang

" Dengan membaca Al-Quran, saya dapat menemukan jalan masa depan saya untuk investigasi alam semesta"

"Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajad" (QS Al-Mujaadilah : 11)
"Sesungguhnya yang takut kepada Allah di antara hamba-hamba-Nya hanyalah orang yang berilmu" ( QS Al-Faathir : 28 )
"Adakah sama orang-orang yang mengetahui dengan orang-orang yang tidak mengetahui? Sesungguhnya orang yang berakallah yang dapat menerima pelajaran" (QS Az-Zumar : 9)
"Hanyalah orang-orang yang berakal saja yang dapat mengambil pelajaran" (QS Ar-Ra'd:19)
Situs-situs bagus:

http://www.aol40.com/sci_quran.htm
http://www.it-is-truth.org/
http://www.rationalreality.com/
http://fakir60.tripod.com/
http://numerical19.tripod.com/

Sumber artikel: http://www.freewebs.com/file3/quraniptek.htm
Gambar: http://clearlyexplained.com/nature/space/planets/planetcollage.jpg

25 Gaya Rambut selama kurang lebih 100 Tahun !!

"Begitu banyak cara untuk menandai tahun yang akan dilewati, aku pikir akan menyenangkan dengan mengubah model² rambut. Dan aku pikir itu menarik juga untuk ditelusuri seberapa jadul dan darimana mereka berasal. Aku juga telah merangkum suatu terjemahan kecil yangringkas untuk teman-teman."cedestra

25.Bob/Finger Wave(1920an)
Suatu tampilan yang sangat populer bagi wanita di jaman Roaring 20s. Ini menjadi bagian dari satu tampilan yang dikenal sebagai “Flapper”, di mana anak perempuan akan memanen rambut mereka dari dagu sampai telinga,kemudian memberikan kesan ombak. Hal ini menjadi populer sekali karena digunakan artis² seperti Zelda Fitzgerald dan Colleen Moore.

24.Pompadour(1950an)
Cara membuat Pompadour adalah menyisir rambut atas kita berlawanan arah lalu ditarik sampai paling atas. Tampilan ini lebih populer di kalangan selebritis, seperti Elvis Presley dan Johnny Cash.

23.Ducktail(1950an)
Pake pelumas rambut supaya rambut jadi mengkilap. Kalo pengen tau ciri-ciri orang yang pake gaya Ducktail tinggal kasih dia sebuah sisir dan arloji kemudian lihat cara dia menyisir pinggir² rambut,kembali, dan meninggalkan kepala menimbun ketinggian. Rambut atas itu dibiarkan acak-acakan, menandakan “orang yang meminyaki mesin kapal” berperan di dalam masyarakat (jaman dulu banget )

22.The Pixie
Yang dipopulerkan oleh aktris Audrey Hepburn, ini merupakan suatu model rambut yang sangat pendek bahkan poni yang dipinggir lebih pendek.

21.Beehive
Tidak ada kata “rambut besar” selain beehive. Wanita-wanita sported ini mendirikan rambutnya dengan menggunakan banyak hairspray. Beehive juga dikenal di Amerika Serikat selatan dengan sebutan “B-52”

20.The Shag
Terkenal oleh Beatles di suatu waktu ketika orang masih menjaga celana pendek dan rambut mereka. Jika anda adalah suatu idola yang populer di tahun ‘60's, wanita-wanita akan mencintai kamu lebih dari apapun,karena rambutmu .

19.Bouffant
Biasanya, setiap model rambut menimbun pada bagian atas kepala. Gaya rambut sarang lebah yang tersebut diatas adalah suatu gaya bouffant.Jenis rambut Bouffants diadopsi oleh Tracey Turnblad sampai Kramer dari Seinfeld.

18.Afro
Suatu model rambut sported sebagian besar orang Africa-American,tetapi juga kelompok etnik dan orang-orang lain dengan rambut sangat keriting. Ciri-cirinya Afro adalah mengembang dan brushed ke luar untuk menciptakan suatu lingkaran cahaya yang sempurna dari rambut melingkupi kepala. Afro dipopulerkan oleh “Black is Beautiful Movement” dan patung orang suci seperti Jimi Hendrix. Isro itu adalah versi Jewish-American dari model rambut ini.

17.Corn Rows
Gaya lain dari rambut yang di populerin sama “Black is Beautiful Movement" adalah mengayuh jagung alias Corn Rows .Suatu alternatif lain bagi penganut afro. Rambut akan menjadi ketat dengan kulit kepala, biasanya berderet sampe belakang tetapi dijamin aman dengan jepit-jepit yang elastis.

16.DreadLocks
Berhubungan dengan gerakan Rastafarian,rambut dreadlock memiliki struktur yang bagus. Gaya rambut ini dimulai tahun 1950s di Jamaica dan sampe Amerika pas reggae populer.Gaya ini sported oleh selebriti seperti Bob Marley.

15.Feathered Flip (aka the Farah-do)
Dipopulerkan oleh aktris Farah Fawcett, ribuan wanita mengcopy model rambut ini di tahun 1970s. Rambut itu akan dibagi dan digerai sampe punggung, tetapi tetap lembut dan mengalir.

14.Jheri Curl
Suatu model rambut yang dikenakan oleh orang Africa-Amerika yang membutuhkan suatu resimen mahal dan perawatan ekstra. Rambut itu pertama dilonggarkan, kemudian permed untuk menciptakan suatu yang lebih lembut

13.Devilock
Dipopulerin sama band Misfit's,rambutnya di tongolin kedepan(kayak apa ya.kyknya ga asing)

12.Mullet
Model rambut redneck yang terakhir.Model rambut ini tidak hanya di Amerika, tetapi seluruh penjuru dunia dengan kelas-kelas yang lebih rendah. Ada beraneka gaya termasuk mullhawk (mullet-mohawk), the tropical mullet(dengan dreadlocks di dalam), skullet (kepala yang dicukur dengan kunci yang panjang), dan cullet (rambut panjang,batas rambut di kepala maju kedepan, biasanya menyapu bagian atas).

11.Liberty Spikes
Seperti saudara nya, Mohawk, Liberty Spikes itu model rambut yang menantang.Sering dihubungkan dengan anak-anak underground yang bergerak tahun 1980s.Asalkan punya beberapa inci-inci rambut, suatu kebencian untuk Establishment, dan lem Elmer, anda dapat mempunyai model rambut ini. ada yang mau nyoba

10.Mohawk (“Mohican” or a “mowie”)
Benar² model rambut anak punk.Penganutnya mencukur habis rambut di kepalanya kecuali bagian pertengahan. Rambut di tegakkan ke atas kemudian disemen lurus/langsung dengan cairan² rumah tangga, termasuk pasti lem (lihat Liberty Spkes), hairspray, minyak rambut, dan 'gel'. Jenis lain termasuk Reverse Mohawk (rambut yang dicukur nanggung), bior tri-hawk, Chelseahawk (dengan poni -pinggiran), pasangan (elang/papan turap ( yang dipecah jadi dua potongan), dan deathhawk (dengan rambut yang menggoda)..

9.Rat-Tail
Model rambut yang memiliki ciri khas di tengkuk leher. Rambut itu bisa di permed, atau dreadlocked. Ini adalah model rambut lain yang berhubungan dengan kalangan kelas bawah(emang iya ya ), redneck kultur.

8.Perm
Model rambut tahun ‘80s. Seperti halnya yang lain gaya pengeritingan rambut diperkenalkan sebelum 1980s. Wanita dan pria,kebanyakan wanita, senang mengeritingkan rambut mereka, dan menggunakan banyak hairspray untuk jaga-jaga

7.Bowlcut
Kalo lagi ga punya duit,tinggal minta temen kosan buat naro mangkok diatas kepala.trus gunting rambut-rambut yang keluar dari daerah mangkok .

6.Hi-Top Fade
Model rambut seperti penghapus pensil. Populer di antara anak muda Africa-Amerika, rambut itu akan dicukur di leher atas lurus/langsung kemudian digembungkan.Seperti rumah susun menjulang keatas. Gaya ini dipopulerkan oleh Will Smith dan Kid ‘n' Play.

5.The Rachel
Tren rambut model baru yang dipopulerkan oleh Rahel Green dari Friends.

4.Fauxhawk <-- beda ternyata sama mohawk
Bagi yang pengen berdandan ala punk tapi ga mau cukur habis pinggir rambut,model ini cocok buat anda . Pemakain gel bisa lebih memperindah model rambut ini. Salah satu variasi ini adalah Hoxton Flip. Sanjaya, idola Amerika juga mempopulerkan ponyhawk, di mana rambut itu ditarik kedalam kemudian di naikin dikit.

3.Emo
Suatu gaya rambut yang dipersulit seperti perjalanan anak emo. Pemakai aliran ini akan memisahkan rambut mereka kepada satu ekstremum di pinggir-pinggirnya, dan membuat potongan poni dipinggir. Mereka hanya melihat sebagian pandangannya karena sebagian pandangannya tertupi poni. Kangen Band

2.Buzz cut (skinhead or crewcut)
Model rambut ini dikaitkan dengan militer (para calon baru terutama) dan gerakan neo-Nazi.

1.Combover
Nanti akan datang masa dimana kita tak punya rambut yang panjang. Beberapa pilihan untuk mengubah-ubah rambut batal gara-gara itu. Yang lain pergi ke Rogaine atau Hair Club untuk memecahkan masalah kebotakan mereka.Ada juga yang menganggap hal ini tak terjadi. Mereka akan mengembangkan rambut mereka ke luar dan menyisir nya.Terkenal lewat olahragawan. Artis combover termasuk Donald Trump dan Homer Simpson. gw juga deh